Menjadi Blogger Sukses dan Profesional dengan Cerdas

Spread the love

Saat ini seiring dengan perkembangan teknologi, mulai muncul banyak profesi baru yang berkaitan dengan kecanggihan teknologi. Salah satunya adalah menjadi Seorang blogger. Profesi ini sendiri memunculkan peluang dibutuhkannya jasa penulis artikel yang bisa membantu untuk mengelola blog yang mereka buat.

Blogger adalah profesi sebagai publisher resmi yang diakui menjadi rekan media oleh pihak Google. Secara sederhana, menjadi Seorang blogger memiliki pekerjaan utama untuk membuat sebuah konten yang akan diposting di blog miliknya. Semakin banyak orang atau pengunjung internet yang melihat konten tersebut dan berkunjung ke blog maka traffic blog akan semakin bagus.

Jika traffic blog sudah bagus, Anda bisa mendaftarkan blog Anda pada Google adsense atau layanan adsense lainnya untuk menerima iklan pada laman blog Anda. Setelah diterima, kemudian pada blog Anda akan muncul iklan-iklan yang akan memberikan pembayaran pada Anda jika iklan tersebut dilihat atau diklik oleh pengunjung blog.

Menjadi Blogger Sukses dan Profesional dengan Cara Cerdas

Namun meski menjadi Seorang blogger terlihat sepele dan mudah untuk dilakukan, ternyata tak semudah yang dibayangkan. Ada banyak cara cerdas yang bisa dilakukan sebagai usaha untuk menjadi Seorang blogger yang sukses dan profesional. Dan dalam artikel berikut ini Kami akan membahasnya hanya untuk Anda.

  1. Tentukan topik blog yang menarik

Cara yang pertama untuk menapaki profesi sebagai blogger adalah dengan menentukan topik atau tema blog yang menarik. Karena tujuan Anda membuat blog tentu agar supaya banyak pengunjung internet masuk ke laman blog yang Anda kelola.

  1. Buat website blog yang serius dan profesional

Cara yang kedua adalah dengan membuat blog yang menggunakan platform yang profesional. Boleh saja menggunakan platform gratisan, namun pastikan performanya bagus untuk tampilan blog milik Anda. Bahkan untuk saat ini, banyak usaha jasa penulis artikel yang memiliki website usaha sendiri untuk menarik pelanggan datang pada mereka.

  1. Asah kemampuan membuat konten

Apa yang menjadi tujuan pengunjung internet datang ke blog Anda? Tentunya keberadaan konten yang menarik sehingga menjadi magnet tersendiri yang mengundang pengunjung internet untuk berkunjung di blog Anda.

Untuk itu, kuasai cara untuk membuat konten blog yang menarik meski itu berbentuk artikel atau bentuk konten lainnya. Hindari copy paste dan usahakan untuk tidak mengambil foto dari Google image. Pastikan semua konten adalah murni karya Anda sendiri.

  1. Pelajari ilmu fotografi

Meski tak harus menjadi Seorang fotografer profesional, namun setidaknya Anda mengetahui cara mengambil foto yang bagus dan menarik untuk konten di blog Anda. Setelah itu baru Anda bisa membagikan konten serta mengiklankannya di media sosial atau platform lainnya. Hal ini juga dipakai oleh usaha jasa penulis artikel kebanyakan.

  1. Daftar blog ke layanan adsense

Untuk bisa mendaftar ke layanan adsense, sebelumnya blog Anda harus memiliki trafic yang bagus lebih dahulu. Jadi Anda harus bersabar dan menikmati alur dari perjalanan blog Anda hingga memiliki trafic yang bagus untuk ditawarkan pada layanan adsense.

Cara Memulai Aktivitas Nge-blog Untuk Pemula

Sedangkan untuk memulai aktivitas blogging, setidaknya ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Yaitu untuk menggunakan platform blog yang gratis namun direkomendasikan untuk para blogger pemula.

Kemudian hal yang kedua adalah pastikan blog yang Anda buat memiliki tujuan untuk membuat blog yang jelas. Sehingga arah pengelolaan blog pun jauh lebih jelas.

Kemudian mulai menulis artikel sesuai minat Anda serta jangan lupa untuk melakukan desain blog menjadi lebih menarik dan kreatif seperti yang dilakukan oleh jasa penulis artikel yang ada saat ini.